Pembekuan PSSI

Pembekuan PSSI
Pembekuan PSSI
picture by ;liputan6.com
Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi menuturkan bahwa Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) terkejut setelah mengetahui kondisi sepak bola Indonesia yang rentan dengan penyelewengan. Hal itu ia ungkapkan setelah melakukan pertemuan dengan Presiden Joko Widodo dan para perwakilan FIFA di Istana Negara, Senin 2 November.

"Mereka (FIFA) ingin mendalami lebih jauh, karena mereka sangat terkejut mendengar apa yang kami sampaikan," kata Imam.

Dalam pertemuan itu, pihaknya telah membeberkan alasan pembekuan Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI). Menpora terpaksa menjatuhkan sanksi itu karena ditemukannya sejumlah indikasi penyelewangan tugas. Di antaranya, pengaturan skor, judi bola, gaji pemain yang terlambat, bahkan ada klub yang tidak mematuhi statuta FIFA.
"Kami secara terbuka menyampaikan itu atas saran presiden. Jadi, pemerintah sangat berkepentingan terhadap reformasi sepak bola di Tanah Air ini," tandas Imam.

Enam utusan FIFA sengaja datang ke Indonesia untuk mendorong penyelesaian kisruh sepak bola yang tak kunjung usai hingga kini. Enam orang yang datang itu adalah, Kohzo Tashima, H.R.H Prince Abdullah, James Johnson, Mariano Araneta, Sanjeevan dan John Windsor.

Sebelum ke Istana Negara, keenam utusan FIFA sempat mengunjungi PSSI. Mereka disambut hangat oleh para pejabat PSSI dan mendapat informasi juga tentang kondisi sepak bola Tanah Air saat ini.
sumber;bola.metronews.com

0 Response to "Pembekuan PSSI"

Post a Comment

Powered by Blogger.